Rabu, 10 September 2014

Cara Alami Agar Cepat Tidur

Cara alami agar cepat tidur merupakan pilihan yang sangat bijak, karena tidak akan mengganggu kesehatan. Susah tidur atau insomnia sering mengganggu banyak orang. Susah tidur dapat menyebabkan kekurangan darah karena sirkulasi darah menjadi tidak lancar.

Cara alami agar cepat tidur
  • Menghindari mengkonsumsi kafein di malam hari atau menjelang tidur. Kafein akan menstimulasi otak sehingga menjadi susah tidur.
  • Banyak minum air putih, air putih dapat membersihkan toksin pada ginjal sehingga dapat cepat tidur. Bila ada gangguan pada ginjal dapat menyebabkan susah tidur.
  • Pijat pelipis dengan menggunakan minyak zaitun maupun aroma terapi saat hendak tidur. Pemijitan dapat mengurangi stress serta meningkatkan energi.
  • Mencoba meditasi selama 20 menit sebelum tidur supaya pikiran menjadi rileks dan tenang.
  • Minum susu menjelang tidur, susu  mengandung triptofan, asam amino yang dapat mendatangkan kantuk.
  • Membaca bacaan ringan seperti majalah atau komik dapat membuat cepat ngantuk, karena mata menjadi lelah.
  • Mengkonsumsi pisang saat akan tidur, pisang mengandung triptofan yang dapat mendatangkan kantuk serta mengandung magnesium, kalium, natrium yang memiliki efek menengkan.
  • Mengkonsumsi beberapa batang seledri segar. Seledri memiliki kandungan zat yang dapat menenangkan, sehingga dapat menekan saraf supaya segera tidur atau istirahat.
  • Berolahraga secara teratur sangat baik dilakukan, selain menyehatkan tubuh juga dapat membuat kita menjadi cepat tidur.
  • Hindari merokok, karena rokok mengandung nikotin yang dapat membuat susah tidur dan dapat terkena insomnia akut.
  • Matikan lampu di dalam ruangan supaya dapat cepat tidur, karena cahaya dapat mempengaruhi produksi hormon melatolin.
  • Gunakan bantal yang sesuai untuk menopang leher, sehingga leher tidak menjadi kaku dan tidur menjadi lebih nyenyak.
  • Rajin membersihkan tempat tidur supaya lebih nyaman saat digunakan sehingga lebih mudah tidur. Tempat tidur yang kotor akan membuat susah tidur.
  • Menghindari banyak makan di malam hari karena akan membuat perut tidak nyaman sehingga menjadi susah tidur, lebih baik mengkonsumsi sedikit makanan yang banyak mengandung karbohidrat kompleks yang dapat membuat rasa kenyang lebih lama dan dapat cepat menjadi ngantuk.
Demikian beberapa cara alami agar cepat tidur yang aman dilakukan setiap hari. Tidur yang cukup dan berkualitas akan membuat tubuh menjadi lebih segar dan sehat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar