Senin, 22 September 2014

Cara Alami Menghilangkan Bau Mulut

Cara alami menghilangkan bau mulut memerlukan kesabaran dan sedikit merepotkan. Bau mulut dapat menjadi masalah yang serius, karena dapat membuat orang disekitar menjadi terganggu dengan aroma yang tidak sedap. Bau mulut dapat membuat seseorang menjadi tidak percaya diri, selain itu bau mulut yang berkepanjangan juga dapat sebagai pertanda adanya suatu penyakit seperti penyakit jantung, diabetes liver, gangguan pencernaan dan lain sebagainya.

Cara alami menghilangkan bau mulut
  • Meminum air rebusan daun sirih dan lengkuas
  • Banyak mengkonsumsi buah-buahan yang banyak mengandung serat dan air, selain dapat menghilangkan bau mulut, mengkonsumsi buah juga dapat membantu membersihkan gigi dari sisa makanan yang menempel
  • Mengunyah permen karet dapat membuat air liur menjadi banyak, sehingga mulut terasa lebih segar dan mau mulut menghilang.
  • Selalu menjaga kebersihan mulut dengan rajin menggosok gigi setelah makan dan sebelum tidur, sehingga tidak ada sisa makanan yang menempel pada gigi.
  • Air perasan jeruk nipis di campur dengan madu secukupnya lalu di minum secara rutin minimal dua kali sehari.
  • Garam dan soda kue di campur dengan air putih lalu aduk rata. Setelah tercampur rata, gunakan air untuk berkumur.
  • Banyak minum air putih supaya dapat menjaga kelembaban mulut, sehingga mulut tetap segar
  • Menghindari minuman beralkohol dan rokok yang berpotensi membuat bau mulut dan juga bau badan
  • Mengkonsumsi keju, karena banyak mengandung kalsium, fosfat yang dapat mengurangi pertumbuhan karang gigi dan membunuh bakteri dalam mulut , sehingga mulut tidak menjadi bau
  • Kunyah rempah kapulaga selama beberapa menit hingga bau mulut hilang
  • Mengunyah daun cengkeh secukupnya supaya bau mulut dapat hilang
  • Menghindari makanan yang banyak mengandung gula, bawang putih serta makanan yang memiliki aroma tidak sedap seperti petai dan jengkol
  • Menyikat bagian tengah lidah
  • Minum susu hangat yang terbuat dari susu kental manis yang banyak mengandung kalsium serta dapat menghilangkan bau mulut
Demikian beberapa cara alami menghilangkan bau mulut yang aman dilakukan dari pada harus menggunakan parfum mulut yang mengandung bahan kimia, bila digunakan dalam jangka panjang dapat mengganggu kesehatan. 

Jumat, 19 September 2014

Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat

Cara alami menghilangkan bekas jerawat yang tidak menimbulkan efek samping sangat banyak sekali. Bekas jerawat di wajah akan membuat seseorang merasa minder atau tidak percaya diri, karena wajah akan terlihat kusam dan hitam serta warna wajah terlihat tidak merata.

Cara alami menghilangkan bekas jerawat
  • Kayu manis di campur dengan madu lalu diaduk hingga rata, setelah tercampur rata oleskan pada wajah dan diamkan selama 1 sampai 2 jam lalu cuci hingga bersih. Lakukan di pagi dan malam hari menjelang tidur.
  • Air perasan jeruk nipis dicampur dengan lidah buaya lalu dioleskan pada wajah seperti menggunakan masker. Setelah kering cuci dengan air hangat lalu bilas dengan air dingin,lakukan secara rutin minimal sehari satu kali.
  • Bubuk kayu cendana dicampur dengan air mawar serta susu, setelah tercampur rata oleskan pada wajah dan diamkan selama 1 sampai 2 jam. Setelah mengering bilas hingga bersih, lakukan secara rutin sebelum tidur.
  • Kompres bekas jerawat dengan menggunakan es batu supaya pori-pori mengecil, saat mengompres jerawat sambil di putar-putar es batu selama 10 sampai 15 menit.
  • Oleskan pasta gigi pada bekas jerawat semalaman lalu di cuci hingga bersih
  • Tepung jagung yang dicampur dengan sedikit madu, gula merah dan air, setelah tercampur rata lalu oleskan pada bekas jerawat. Setelah kering cuci hingga bersih.
  • Mengkonsumsi yogurt yang kaya vitamin dan mineral serta dapat membantu memulihkan kondisi kulit
  • Memakai masker pepaya buatan sendiri untuk menghilangkan bekas jerawat
  • Putih telur dicampur dengan madu lalu dioleskan pada wajah, setelah mengering cuci hingga bersih. Ulangi minimal dua kali sehari
  • Air perasan ubi kayu di usapkan merata ke wajah lalu diamkan selama 1 jam. Setelah kering cuci hingga bersih, lakukan secara rutin minimal 3 kali dalam satu minggu
  • Parut buah bengkoang lalu oleskan pada wajah seperti menggunakan masker, lalu diamkan selama 1 sampai 2 jam kemudian bilas hingga bersih. Lakukan secara rutin minimal 4 kali dalam seminggu
Itulah beberapa cara alami menghilangkan bekas jerawat yang aman dan mudah dilakukan. Memiliki wajah yang bersih dan halus dakn membuat kita terlihat sempurna. Wajah menjadi pusat perhatian banyak orang, pandai-pandailah merawat wajah dan bijaklah memilih perawatan wajah supaya wajah tidak rusak karena salah perawatan.

Selasa, 16 September 2014

Cara Alami Menghilangkan Bau Badan

Cara alami menghilangkan bau badan memerlukan kesabaran dan keseriusan. Bau badan dapat membuat seseorang menjadi tidak percaya diri berada di tempat keramaian. Bau badan dapat disebabkan karena bakteri dalam tubuh yang bertambah sehingga membuat  kerigat menjadi berlebih pada bagian tertentu yang dapat membuat bau badan.

Cara alami menghilangkan bau badan
  • Sering mengkonsumsi dau kemangi, baik dikonsumsi dalam keadaan mentah maupun dimasak setengah matang
  • Merebus daun sirih hingga mendidih lalu saring dan air rebusan digunakan untuk campuran air mandi. Lakukan secara rutin minimal dua kali sehari
  • Daun beluntas di kukus lalu dimakan sebagai lalapan
  • Air perasan jeruk nipis dicampur dengan kapur sirih lalu oleskan pada bagian ketiak, seperti menggunakan deodorant selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih. Ulangi minimal dua kali sehari
  • Kulit jeruk purut dicampur dengan kencur dan air putih secukupnya lalu haluskan, setelah itu minum secara rutin, minimal tiga kali sehari.
  • Jahe yang telah digeprek dicampur dengan air hangat dan sedikit gula, dan minum
  • Mengkonsumsi bunga kecombrang segar
  • Temulawak yang digeprek direbus lalu disaring airnya untuk di minum, sedangkan geprekan temulawak di diparut lalu di dioleskan ke seluruh bagian tubuh
  • Menghindari gorengan, makanan instan, kafein, daging merah, bawang merah serta karbohidrat
  • Cuka apel dicampur dengan air bersih lalu gunakan setelah selesai mandi. Cuka apel dapat digunakan sebagai deodoran alami yang dapat mengurangi pH kulit sehingga tidak akan menimbulkan bau badan
  • Bubuk merica di campur dengan kapur barus yang telah dihaluskan lalu dioleskan pada bagian ketiak
  • Selalu menjaga kebersihan tubuh dan pakaian, serta menggunakan pakaian yang mudah menyerap keringat
  • Menggunakan sabun yang terbuat dari bahan belerang
  • Ampas kelapa dioleskan ke seluruh tubuh lalu diamkan beberapa menit, setelah itu bilas dengan air bersih.
  • Banyak mengkonsumsi air putih
  • Menghindari mengkonsumsi alkohol dan rokok.
Itulah beberapa cara alami menghilangkan bau badan yang efektif dan mudah untuk dilakukan. Menghilangkan bau badan tidak perlu mengeluarkan banyak biaya karena dengan cara alami selain aman digunakan juga tidak menguras kantong.

Sabtu, 13 September 2014

Cara Alami Obati Sariawan

Cara alami obati sariawan memang merepotkan, namun lebih aman untuk kesehatan karena menggunakan bahan alami yang tidak akan mempengaruhi kesehatan. Sariawan terjadi karena adanya pembekakan atau peradangan yang terjadi di sekitar mulut. Meskipun bukan penyakit yang berbahaya namun sariawan sangat menyiksa karena rasanya perih saat  mengunyah makanan maupun saat minum, bahkan penderita sariawan menjadi malas berbicara karena akan terasa sakit bila mulut bergerak.

Cara alami obati sariawan
  • Daun jambu biji ditumbuk lalu tempelkan pada mulut yang terkena sariawan, tunggu hingga 5 menit lalu kumur dengan air bersih. Daun jambu biji dapat menjadi obat sariawan secara alami. 
  • Tumbuk bawang putih hingga halus lalu oleskan pada sariawan, tahan hingga rasa perih berkurang. Meskipun akan terasa sangat perih, harus ditahan dan sariawan cepat sembuh.
  • Bubuk kunyit dicampur dengan sedikit air dan madu, lalu oleskan pada sariawan, tunggu  hingga bubuk kunyit mengering dan rasa perih berkurang dan kumur dengan air hangat.
  • Campurkan baking soda dengan garam dan sedikit air, lalu oleskan pada sariawan dan diamkan selama 10 sampai 15 menit. Kumur dengan air dingin.
  • Tumbuk beberapa lembar daun kemangi segar lalu oleskan pada sariawan dan diamkan selama 10 menit, kumur dengan air hangat. Daun kemangi sangat efektif untuk meredakan rasa nyeri serta perih pada sariawan dan mempercepat penyembuhan bibir sariawan.
  • Minum yogurt, yogurt dapat mengontrol keseimbangan bakteri yang ada dalam mulut serta tubuh, sehingga dapat mempercepat menyembuhkan sariawan serta mencegah terjadinya luka pada mulut.
  • Mengkonsumsi makanan yang tingggi zat besi, yang mampu meminimalisir terjadinya sariawan serta dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. makanan yang tinggi zat besi seperti brokoli, kangkung, sereal, telur, gandum, biji wijen dan lain sebagainya.
  • Makan buah tomat yang masih mentah dapat mempercepat penyembuhan sariawan, karena tomat banyak mengandung vitamin C yang sangat ampuh menyembuhkan sariawan.
Itulah beberapa cara alami obati sariawan yang mudah serta aman dilakukan setiap hari. Meskipun tidak dapat langsung sembuh seperti obat toko, namun bahan alami lebih berkhasiat, tidak memiliki efek samping dan tidak akan ketergantungan. Bila sariawan tidak kunjung sembuh, segera periksa ke dokter.  Selamat mencoba.

Rabu, 10 September 2014

Cara Alami Memutihkan Gigi

Cara alami memutihkan gigi tidak memiliki efek samping yang dapat mengganggu kesehatan. Gigi kuning dapat menurunkan percaya diri dan menjadi pertanda adanya masalah kesehatan pada mulut dapat juga menandakan bila orang tersebut jorok atau tidak menjaga kebersihan tubuh. gigi menguning dapat disebabkan karena beberapa faktor seperti jarang sikat gigi, memiliki kebiasaan merokok, suka minum kopi, the minum suplemen dan lain sebagainya.

Cara alami memutihkan gigi
  • Strowberi dapat memutihkan gigi, caranya adalah stroberi yang sudah masak lalu dihaluskan, setelah itu gosokkan pada gigi dan diamkan selama 10 sampai 15 menit kemudian sikat menggunakan pasta gigi, ulangi minimal 3 kali seminggu.
  • Banyak mengkonsumsi keju, karena keju banyak mengandung kalsium yang dapat menguatkan gigi serta memutihkan gigi.
  • Oleskan baking soda pada gigi lalu diamkan selama 5 sampai 10 menit lalu gosok gigi menggunakan pasta gigi, lakukan minimal 2 kali dalam sebulan.
  • Campurkan garam dan air perasan jeruk lemon lalu dioleskan ke seluruh permukaan gigi lalu diamkan selama 10 sampai 15 menit kemudian berkumur-kumur hingga bersih.
  • Gosokkan kulit jeruk pada permukaan gigi lalu bilas hingga bersih.
  • Campurkan cuka dengan air lalu diaduk, gunakan untuk berkumur sehabis makan.
  • Teteskan minyak cengkeh pada sikat gigi yang sudah diolesi pasta gigi, lalu gosokkan pada permukaan gigi seperti menggosok gigi biasa.
  • Oleskan minyak zaitun pada kapas atau tisu lalu gosokkan pada permukaan gigi, setelah itu kumur-kumur hingga bersih.
  • Sering mengkonsumsi wortel segar, kandungan yang ada dalam wortel dapat memutihkan gigi dan menghilangkan noda plak pada gigi.
  • Biji pinang dapat memutihkan gigi, caranya adalah bakar biji pinang hingga menjadi arang lalu haluskan. Setelah itu masukkan dalam kain katun lalu gosokkan pada permukaan gigi, ulangi minimal satu kali seminggu.
  • Rajin menggosok gigi di pagi hari dan sebelum tidur.
Demikian beberapa cara alami memutihkan gigi yang aman dan mudah dilakukan. Gigi putih dapat menunjang penampilan seseorang, sehingga senyum akan terlihat menawan. Gigi bersih, putih, akan membuat nafas lebih segar. Semoga bermanfaat.

Cara Alami Menghilangkan Jerawat

Cara alami menghilangkan jerawat tidaklah sulit untuk dilakukan dan cara alami tidak memiliki efek samping yang dapat mengganggu kesehatan kulit maupun tubuh. Jerawat merupakan masalah bagi wajah yang dapat membuat seseorang menjadi kurang percaya diri. Banyak cara yang dilakukan untuk dapat menghilangkan jerawat, mulai dengan perawatan menggunakan bahan kimia hingga menggunakan cara alami. Cara yang baik menghilangkan jerawat adalah dengan menggunakan cara alami, selain tidak memerlukan banyak biaya tetapi juga aman bagi kesehatan kulit dan organ tubuh lainnya

Cara alami menghilangkan jerawat antara lain
  • Rajin membersihkan wajah sebelum tidur
  • Kompres jerawat dengan menggunakan air hangat yang sudah dicampur dengan garam.
  • Mencuci wajah dengan menggunakan air rebusan daun sirih secara rutin, minimal tiga kali sehari
  • Memakai masker belimbing wuluh, cara membuatnya sangatlah mudah yaitu belimbing wuluh dihaluskan lalu dicampur dengan sedikit garam. Setelah tercampur rata, oleskan ke wajah lalu diamkan. Setelah mengering cuci dengan air bersih, lakukan secara rutin minimal satu kali sehari.
  • Menggunakan masker uap daun teh. Cara membuatnya yaitu beberapa lembar daun teh direbus hingga mendidih, setelah mendidih buka tutup panci lalu dekatkan wajah supaya uap rebusan daun teh meresap ke wajah. Saat melakukan masker uap ini, mata harus dipejamkan supaya tidak merusak kesehatan mata.
  • Kompres jerawat dengan menggunakan irisan jeruk nipis maupun tomat setiap akan tidur dan cuci wajah setelah bangun tidur.
  • Banyak minum air putih
  • Menggoleskan madu pada jerawat secara rutin
  • Menggunakan pepaya sebagai masker, cara membuatnya yaitu buah pepaya dihaluskan lalu di oleskan ke wajah secara merata. Setelah kering, cuci dengan air bersih. Ulangi hingga jerawat menghilang.
  • Air perasan asam jawa di oleskan ke wajah, setelah mengering cuci dengan air hangat lalu bilas dengan air dingin.
  • Menghindari mengkonsumsi makanan berlemak 
  • Mengkonsumsi makanan berserat tinggi
  • Olesi wajah yang berjerawat dengan minyak zaitun sebelum tidur sambil dipijat dengan gerakan memutar secara perlahan selama 5 sampai 10 menit lalu bilas dengan air hangat.
Demikian beberapa cara alami menghilangkan jerawat yang dapat dilakukan setiap hari. Pilih beberapa yang dianggap simpel dan tidak merepotkan untuk dilakukan, karena cara alami memerlukan kesabaran dan harus rutin dilakukan supaya mendapatkan hasil yang memuaskan.

Cara Alami Agar Cepat Tidur

Cara alami agar cepat tidur merupakan pilihan yang sangat bijak, karena tidak akan mengganggu kesehatan. Susah tidur atau insomnia sering mengganggu banyak orang. Susah tidur dapat menyebabkan kekurangan darah karena sirkulasi darah menjadi tidak lancar.

Cara alami agar cepat tidur
  • Menghindari mengkonsumsi kafein di malam hari atau menjelang tidur. Kafein akan menstimulasi otak sehingga menjadi susah tidur.
  • Banyak minum air putih, air putih dapat membersihkan toksin pada ginjal sehingga dapat cepat tidur. Bila ada gangguan pada ginjal dapat menyebabkan susah tidur.
  • Pijat pelipis dengan menggunakan minyak zaitun maupun aroma terapi saat hendak tidur. Pemijitan dapat mengurangi stress serta meningkatkan energi.
  • Mencoba meditasi selama 20 menit sebelum tidur supaya pikiran menjadi rileks dan tenang.
  • Minum susu menjelang tidur, susu  mengandung triptofan, asam amino yang dapat mendatangkan kantuk.
  • Membaca bacaan ringan seperti majalah atau komik dapat membuat cepat ngantuk, karena mata menjadi lelah.
  • Mengkonsumsi pisang saat akan tidur, pisang mengandung triptofan yang dapat mendatangkan kantuk serta mengandung magnesium, kalium, natrium yang memiliki efek menengkan.
  • Mengkonsumsi beberapa batang seledri segar. Seledri memiliki kandungan zat yang dapat menenangkan, sehingga dapat menekan saraf supaya segera tidur atau istirahat.
  • Berolahraga secara teratur sangat baik dilakukan, selain menyehatkan tubuh juga dapat membuat kita menjadi cepat tidur.
  • Hindari merokok, karena rokok mengandung nikotin yang dapat membuat susah tidur dan dapat terkena insomnia akut.
  • Matikan lampu di dalam ruangan supaya dapat cepat tidur, karena cahaya dapat mempengaruhi produksi hormon melatolin.
  • Gunakan bantal yang sesuai untuk menopang leher, sehingga leher tidak menjadi kaku dan tidur menjadi lebih nyenyak.
  • Rajin membersihkan tempat tidur supaya lebih nyaman saat digunakan sehingga lebih mudah tidur. Tempat tidur yang kotor akan membuat susah tidur.
  • Menghindari banyak makan di malam hari karena akan membuat perut tidak nyaman sehingga menjadi susah tidur, lebih baik mengkonsumsi sedikit makanan yang banyak mengandung karbohidrat kompleks yang dapat membuat rasa kenyang lebih lama dan dapat cepat menjadi ngantuk.
Demikian beberapa cara alami agar cepat tidur yang aman dilakukan setiap hari. Tidur yang cukup dan berkualitas akan membuat tubuh menjadi lebih segar dan sehat.

Minggu, 07 September 2014

Cara Alami Menghilangkan Komedo

Cara alami menghilangkan komedo tidaklah semudah menggunakan produk instan yang banyak di jual di toko. Memiliki wajah putih, bersih secara alami menjadi dambaan banyak wanita. Masalah yang sering dialami pada wajah salah satunya adalah komedo. Banyak orang ingin menghilangkan komedo dengan melakukan perawatan di klinik kecantikan yang menggunakan bahan kimia, tentunya hal tersebut tidak baik bagi kulit karena memiliki efek samping yang mungkin dapat membuat kesehatan menjadi memburuk.

Cara alami menghilangkan komedo
  • Oleskan sedikit pasta gigi pada wajah yang terdapat komedo, lalu pijat perlahan supaya komedo dapat terlepas. Pasta gigi dapat mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah serta meredakan peradangan yang disebabkan karena timbulnya komedo.
  • Basuh wajah dengan air yang sudah dicampur dengan garam sambil dipijat-pijat.
  • Banyak mengkonsumsi air putih, minimal 6 gelas per hari.
  • Olesi wajah yang terdapat komedo dengan air perasan lemon dan diamkan selama semalam. Lemon dapat mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah serta menghilangkan komedo yang membandel di wajah.
  • Kacang kedelai dihaluskan kemudian dioleskan pada wajah dan diamkan selama 35 menit lalu bilas dengan air hangat.
  • Apel di campur dengan seledri lalu dihaluskan dan campur dengan sari lemon, setelah tercampur rata oleskan pada wajah sambil di gosok-gosok serta dipijat dengan lembut selama 10 menit, bilas hingga bersih.
  • Tuangkan air mendidih ke dalam mangkuk, lalu hadapkan wajah ke atas mangkuk tersebut supaya uap dari air panas tersebut meresap ke wajah selama 2 sampai 5 menit. Setelah itu gosok wajah dan komedo akan terlepas dari wajah.
  • Gosokkan es batu pada wajah yang dipenuhi komedo selama 10 sampai 15 menit lalu cuci dengan air hangat dan bilas dengan air dingin.
  • Rutin membersihkan wajah
  • Menjaga pola hidup sehat
  • Haluskan buah tomat lalu oleskan pada komedo dan diamkan selama 20 menit lalu cuci dengan air bersih. Ulangi minimal dua kali sehari.
Itulah beberapa cara alami menghilangkan komedo yang mudah untuk dilakukan setiap hari. Cara alami lebih aman digunakan karena tidak memiliki efek samping yang dapat mengganggu kesehatan. Selamat mencoba.

Kamis, 04 September 2014

Cara Alami Memutihkan Ketiak

Cara alami memutihkan ketiak mudah untuk dilakukan, khususnya bagi para wanita memiliki ketiak putih adalah keharusan. Ketiak menghitam dapat disebabkan karena adanya kotoran serta bulu pada bagian ketiak. Ketiak menghitam dapat pula disebabkan karena kurang menjaga kebersihan badan.

Cara alami memutihkan ketiak
  • Lemon dapat menghilangkan noda hitam pada ketiak sehingga tampak lebih putih. Cara menggunakannya adalah jeruk lemon dibelah menjadi dua bagian lalu dioleskan pada bagian ketiak dan diamkan selama sepuluh menit lalu bilas dengan air hangat. Ulangi minimal sekali sehari.
  • Kulit jeruk diparut lalu di jemur hingga kering, setelah kering campurkan dengan susu dan air mawar aduk hingga membentuk pasta. Lalu gunakan sebagai masker dan diamkan selama sepuluh sampai lima belas menit dan bilas dengan air dingin.
  • Minyak kelapa banyak mengandung vitamin E yang dapat melembabkan kulit, termasuk memutihkan dan mencerahkan kulit ketiak.
  • Kentang di hancurkan lalu diperas airnya lalu dioleskan pada bagian ketiak lalu diamkan selama sepuluh sampai lima belas menit lalu bilas dengan air bersih, ulangi minimal dua kali sehari.
  • Campurkan kapur sirih dengan jeruk nipis lalu oleskan pada permukaan ketiak setelah mandi. 
  • Bersihkan ketiak setelah setelah selesai beraktifitas supaya ketiak tidak menjadi hitam, saat mandi bersihkan bagian ketiak dengan sabun supaya bekas deodoran  yang menempel pada ketiak dapat bersih.
  • Tepung beras di campur dengan cuka hingga mengental lalu oleskan pada ketiak setelah selesai mandi dan diamkan hingga kering. Bilas dengan air hangat hingga bersih.
  • Oleskan pasta gigi pada permukaan ketiak dan gosok secara perlahan selama 20 menit lalu cuci hingga bersih.
  • Kunyit dihaluskan lalu dioleskan pada permukaan ketiak dan diamkan selama beberapa menit dan bilas dengan air hangat, gunakan setiap hari supaya ketiak menjadi putih dan dapat mengatasi bau badan
  • Yogurt dicampur dengan air perasan jeruk nipis lalu oleskan pada permukaan kulit ketiak, diamkan selama lima belas menit dan cuci dengan air hangat, lakukan secara rutin, setelah satu minggu akan terlihat hasilnya.
Itulah beberapa cara alami memutihkan ketiak, bahan alami memang sedikit merepotkan dan membutuhkan kesabaran tetapi hasilnya akan lebih natural dan bertahan selamanya. Semoga bermanfaat.

Senin, 01 September 2014

Cara Alami Agar Cepat Gemuk

Cara alami agar cepat gemuk mudah untuk dilakukan, memiliki tubuh gemuk lebih baik dibanding memiliki tubuh yang sangat kurus. Memiliki tubuh gemuk dan berisi membuat lebih percaya diri.

Cara alami agar cepat gemuk
  • Mengkonsumsi sup daging  minimal tiga kali seminggu, pilih daging yang tidak berlemak, banyak mengandung vitamin, mineral yang dibutuhkan untuk menambah berat badan tubuh.
  • Rajin olah raga minimal 30 menit setiap hari, olahraga dapat meningkatkan masa otot sehingga tubuh menjadi lebih berisi dan tetap segar.
  • Mengkonsumsi buah-buahan minimal empat kali seminggu.
  • Mengkonsumsi makanan yang mengandung nutrisi tinggi seperti kacang-kacangan .
  • Rutin minum susu minimal dua kali sehari.
  • Istirahat yang cukup dan berkualitas, karena bila sering begadang berat badan akan menurun.
  • Sering makan berat dan ngemil dimalam hari
  • Menghindari minum sebelum selesai makan, karena bila banyak minum akan cepat merasa kenyang serta dapat menghilangkan nafsu makan.
  • Menjaga asupan gula serta lemak dalam tubuh, karena bila kelebihan gula dapat membuat berat badan menjadi turun secara drastis.
  • Mengkonsumsi makanan berkalori tinggi seperti gandum, jagung, nasi, keju, milk shake, yogurt, dark chocolate.
  • Menghindari mengkonsumsi makanan cepat saji, karena tidak baik untuk kesehatan.
  • Dapat mengelola emosi dan menghindari stres, yang dapat membuat berat badan menjadi turun.
  • Menghindari rokok, karena dapat membuat tubuh menjadi kurus.
  • Lebih sering makan dengan menambah porsi makan hingga  dua kali lipat porsi biasanya.
  • Banyak minum air putih untuk memenuhi asupan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh , menghindari mengkonsumsi kopi karena dapat membuat nafsu makan menurun, makanan berlemak.
  • Banyak mengkonsumsi asupan protein seperti telur, daging, ikan yang berfungsi untuk pembentukan otot baru.
  • Melakukan konsultasi dengan dokter ahli supaya lebih mengerti makanan alami yang baik di konsumsi untuk menambah berat badan, serta untuk mengetahui batas berat badan ideal supaya tidak terkena obesitas.
Demikian beberapa cara alami agar cepat gemuk yang dapat dilakukan setiap hari. Memiliki tubuh gemuk sehat lebih baik dibandingkan tubuh kurus. Selamat mencoba.